Sebagai manusia, bahkan dapat dikatakan seluruh mahluk hidup, kita tentu ingin bahagia. Semua orang pasti memiliki keinginan, impian dan harapan. Banyak orang mampu meraihnya, namun banyak juga yang seakan tak mampu menyentuhnya. Sayangnya, hampir sebagian orang di dunia tidak mendapatkan apa yang mereka inginkan. Dan apa yang di lakukan mereka yang gagal meraih impiannya??? MENGELUH.
Mereka tidak berusaha bangkit dari keterpurukan dan mendapatkan kembali impiannya,namun mereka hanya berdiam diri dan mengeluh. “Kenapa harus aku yang mengalami semua ini? Kenapa bukan dia, yang hidupnya bahagia?Aku sudah cukup sengsara tanpa perlu di tambah dengan semua kesedihan dan kegagalan ini…” adalah keluhan-keluhan yang sering kita lontarkan, tak peduli kapan pun, di mana pun, pada situasi apa pun.
Hal ini lumrah. Sebagai manusia, kita memang mahluk yang dilahirkan memiliki emosi dan perasaan. Kita mampu merasa senang, sedih, marah,dan juga kecewa. Tiga yang terakhir biasanya membawa kita pada keluhan, yaitu kata-kata yang terlintas di pikirkan maupun yang kita ucapkan ketika kita tak berhasil mendapatkan apa yang kita inginkan. Akan tetapi, pernahkah kita sadari, bahwa mengeluh tak akan menghasilkan apa-apa? Tahukah kita bahwa keluhan-keluhan yang kita sampaikan, entah kepada siapa, takkan membawa kita kepada kebahagiaan, kekayaan, apa lagi kemakmuran?\
Mengeluh, hanyalah tanda bahwa kita lemah. Mengeluh, hanyalah petunjuk bagi orang lain bahwa kita tak mampu bertahan melawan situasi yang ada. Mengeluh, hanyalah ciri orang yang malas dan tak mau berusaha mendapatkan apa yang dia inginkan, yang harus dilaluinya dengan banyak rintangan.
BERHENTI MENGELUH. Sekarang juga bangkitlah dan berjuanglah. Segala hal itu mungkin, apabila kita mau berusaha. Satu-Dua maupun lebih banyak rintangan pasti harus kita hadapi apabila ingin mendapatkan apa yang kita inginkan dan merasa bahagia. Sesuatu yang dengan mudah kita dapatkan akan mudah pula dilepaskan dari tangan kita. Raihlah apa pun yang kau inginkan dan kau cita-citakan dengan sekuat tenaga. Tidak ada usaha yang tidak akan menuntun kita kepada keberhasilan dan kebahagiaan, apabila dijalankan dengan benar dan sepenuh hati. Meskipun memang terkadang butuh waktu dan kesabaran. Apabila kau mempunyai tenaga untuk mengubahnya, ubahlah itu semua menjadi tindakan yang positif.
Hal-hal baik yang kita lakukan, meskipun kecil, sangatlah besar artinya, yang akan menuntun kita pada hal baik berikutnya. Pikiran yang positif akan menghasilkan hal yang positif pula. Sebaliknya, bila kita terus-menerus memikirkan hal negatif, segalanya akan menjadi negatif, yang benar adanya. Ketika kita mengeluh, keadaaan bukannya menjadi lebih baik, namun sering kali betambah buruk, karena kita tak melakukan tindakan apapun untuk mengubah keadaan tersebut.
Oleh karena itu mulai sekarang. Marilah kita berhenti mengeluh karena mengeluh takkan menghasilkan apa pun. Tegarlah dan yakinlah bahwa segala hal buruk yang saat nanti menimpa kita adalah suatu cobaan yang HARUS dan DAPAT kita lewati, yang akan memimpin kita pada kebahagiaan di baliknya. Segala rintangan akan mampu kita hadapi karena energi untuk mengeluh telah dialihkan untuk berbuat dan memikirkan hal-hal positif.
(EVAN)
Selasa, 27 Juli 2010
BERHENTI MENGELUH
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar